Dua orang korban, ibu dan anak adalah Aryanti dan Monik. Keduanya warga Dusun Nipis, Desa Sambungrejo, Kecamatan Grabag.
"Keduanya berhasil dievakuasi dari reruntuhan poliklinik desa (polindes) Sambungrejo," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang, Edy Susanto.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia mengatakan hingga saat ini, proses pencarian masih dilakukan terhadap satu orang korban lainnya yang dilaporkan ke Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Kabupaten Magelang sebagai pembantu bidan.
"Kondisi sekitar lokasi sejak pagi hingga sore diguyur hujan," katanya.
Sebelumnya, tiga orang korban telah ditemukan terlebih dahulu dalam kondisi meninggal dunia. Mereka yakni Sutar (60), Sumisah (60), dan Mirah (30). Sedangkan dua korban menderita luka berat Marlan (30) dan Nanda (13).
Banjir bandang diketahui melanda Dusun Nipis, Desa Sambungrejo, Kecamatan Grabag sekitar pukul 16.42 WIB usai hujan deras. (bgs/bgs)











































