Tiga Calon Rektor UGM Lolos Seleksi Senat Akademik

Tiga Calon Rektor UGM Lolos Seleksi Senat Akademik

Bagus Kurniawan - detikNews
Kamis, 06 Apr 2017 17:16 WIB
Tiga Calon Rektor UGM Lolos Seleksi Senat Akademik
Foto: Bagus Kurniawan/detikom
Jakarta - Tiga calon Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) dinyatakan lolos seleksi di tingkat Senat Akademik (SA). Delapan calon tersebut mempresentasikan dan menyampaikan program kerja di hadapan tim panelis dan anggota Senat Akademik pada hari Rabu (5/4/2017) kemarin.

Delapan calon rektor UGM yang menyampaikan presentasi adalah Prof Panut Mulyono, Prof Ali Agus, Prof Mudrajad Kuncoro, Prof Dwikorita Karnawati (rektor saat ini), Dr Erwan Agus Purwanto, dr. Rr. Titi Savitri Prihatiningsih, PhD, Dr Paripurna, LL.M, dan Prof Nizam.

"Ketiga calon Rektor yang dinyatakan lolos dan masuk tiga besar adalah Prof Panut Mulyono, Prof Ali Agus, Dr Erwan Agus Purwanto," Ketua Senat Akademik UGM Prof Hardyanto Soebono di Kantor Pusat UGM di Bulaksumur, Kamis (6/4/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah lolos tahapan seleksi di tingkat SA tersebut kata dia, ketiga calon akan mengikuti proses seleksi di tingkat Majelis Wali Amanat (MWA) pada haris Senin (17/4/2017). Selanjutnya MWA akan memilih satu orang diantara tiga calon yang diajukan.

"Surat pengajuannya sudah saya tandatangani pada hari Rabu sore," katanya.

Dia menerangkan saat proses seleksi di tingkat SA pada hari Rabu berjalan dengan lancar. Delapan calon secara bergantian memaparkan program kerjanya di hadapan panelis terdiri dari Prof Sudjarwadi, (mantan Rektor UGM), Prof. Hardyanto Soebono. (Ketua Senat Akademik), Prof Indarto (Sekretaris Majelis Wali Amanat), dan Prof Putu Sudira (Ketua Dewan Guru Besar).

"Saat presentasi selama 10 menit dilanjutkan tanya jawab 15 menit. Semuanya menguasai dan menjawab semua pertanyaan yang diajukan tim panelis. Yang mendapat poin paling tinggi yang dinyatakan lolos seleksi," katanya.

Menurutnya proses ini sedikit berbeda dengan pemilihan rektor sebelumnya yang menggunakan mekanisme one man, one vote, dalam proses seleksi rektor UGM di tingkat SA. Saat ini Anggota SA memberikan penilaian terhadap lima kriteria lewat kertas yang sudah disediakan oleh panitia. Kriteria yang dinilai tersebut yakni kemampuan kepemimpinan, integritas, dan penguasan nilai-nilai ke-UGM-an serta program pengembangan.

Usai delapan balon Rektor menyampaikan presentasi dan tanyajawab kata Hardyanto, para anggota Senat Akademik memberikan penilaian. Nilai yang diberikan oleh 114 Anggota SA tersebut kemudian diakumulasi untuk mendapatkan tiga orang calon rektor yang mendapatkan nilai atau skor paling tinggi.

Setelah dilakukan penjumlahan, terdapat tiga orang calon rektor yang mendapatkan poin tertinggi yakni Prof Panut Mulyono mendapat nilai 47.521. Kedua, Prof Ali Agus mendapat nilai 47.451 dan ketiga Dr Erwan Agus Purwanto mendapat nilai 46.851.

Menurutnya ketiga calon rektor yang mendapat nilai poin paling tinggi menurut Hardyanto semunya adalah dekan. Ketiganya adalah dekan yang menjabat dua priode berturut-turut. Prof Panut Mulyono adalah Dekan Fakultas Teknik. Prof Ali Agus adalah Dekan Fakultas Peternakan dan Dr Erwan adalah Dekan Fisipol.

Sementara Ketua Panitia Kerja Seleksi dan Pemilihan Rektor UGM, Prof Indarto, DEA, mengatakan ketiga calon Rektor hasil seleksi SA ini akan mengikuti proses seleksi di tingkat MWA. Dari tiga nama itu MWA akan memilih satu orang yang nantinya ditetapkan sebagai Rektor UGM terpilih. Untuk mensukseskan proses pemilihan di tingkat MWA, pihaknya telah menyiapkan berbagai keperluan logistik seperti tersedianya surat suara, video presentasi, layar dan siarkan lewat video streaming.

Rencannaya sebanyak 19 Anggota MWA, kecuali rektor yang tengah menjabat akan menggunakan hak suaranya. Dalam pemilihan rektor UGM nanti menteri Ristek Dikti memiliki hak suara 35 persen. "Semoga di hari itu, UGM sudah punya Rektor baru," pungkas Indarto. (bgs/bgs)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads