Heroik! Polisi Kendal Lawan Komplotan Perampok Dana Desa dengan Tangan Kosong

Heroik! Polisi Kendal Lawan Komplotan Perampok Dana Desa dengan Tangan Kosong

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Jumat, 21 Okt 2016 15:55 WIB
Heroik! Polisi Kendal Lawan Komplotan Perampok Dana Desa dengan Tangan Kosong
Uang dana desa yang nyaris disikat komplotan perampok (Foto: Dok Polsek Boja Kendal)
Kendal - Aksi heroik polisi menggagalkan perampokan dana desa senilai Rp 278 juta terjadi di Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal. Seorang polisi baku hantam dengan empat penjahat untuk membela korban yang dirampok.

Peristiwa bermula ketika korban bernama Budiyono (48) dan Budi Santoso (41) warga Desa Getas, Singorojo, Kendal mengambil uang dana desa di BPD Boja sekira pukul 09.00 WIB. Setelah memasukkan uang Rp 278 juta itu ke tas, keduanya pergi menggunakan mobil Panther bernopol H 8438 PY.

Korban sempat berhenti untuk makan di. rumah makan Padang Bebengan. Namun setelah dari rumah makan, mereka merasakan ban belakang sebelah kiri kempes. Salah satu korban turun untuk mengecek kondisi ban.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itulah empat pelaku yang mengendarai dua motor langsung mendekat ke mobil dan membuka pintu kemudian mengambil tas berisi uang. Salah satu korban sempat saling tarik dengan pelaku namun kalah tenaga.

Mobil yang dipakai korban untuk memgambil dana desaFoto: Dok Polsek Boja Kendal
Mobil yang dipakai korban untuk memgambil dana desa

Para pelaku kemudian berusaha kabur dan tancap gas. Di saat yang bersamaan, Kanit Intel Polsek Boja, Aiptu Nur Efendi yang mengendarai motor dan hendak salat Jumat melihat kejadian tersebut.

Tanpa pikir panjang Aiptu Efendi langsung mengejar pelaku. Para pelaku berhasil dijatuhkan dengan cara menendang motor mereka. Aiptu Efendi kemudian bergelut dengan empat pelaku.

Berbekal kemampuan bela diri, Aiptu Efendi berhasil mempertahankan diri dan bahkan membeku satu pelaku, sedangkan tiga pelaku lainnya kalang kabut berusaha melarikan diri hingga akhirnya lolos. Warga pun berdatangan dan nyaris mengeroyok pelaku yang berhasil dibekuk.

Dibantu warga, pelaku yang tertangkap dibawa ke Mapolsek Boja untuk dimintai keterangan. Dari pengakuan pelaku bernama Majid Wijaya (26) itu, ban bocor yang dialami mobil korban ternyata bagian dari rencana para pelaku. (alg/trw)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads