50 Siswa SD di Boyolali Keracunan Mi Bakso

50 Siswa SD di Boyolali Keracunan Mi Bakso

Muchus Budi R. - detikNews
Selasa, 15 Mar 2016 18:05 WIB
50 Siswa SD di Boyolali Keracunan Mi Bakso
Foto: Muchus Budi R/detikcom
Solo - Sekitar 50 siswa SD Negeri 1 Bangak, Banyudono, Boyolali, mengalami gejala keracunan setelah mengonsumsi mi bakso keliling yang biasa mangkal di dekat sekolahan tersebut. Satu anak terpaksa dirawat intensif di rumah sakit karena kondisinya yang semakin melemah.

Para siswa itu mengalami gejala kepala pusing, perut mules, mual dan ada yang muntah-muntah setelah mengkonsumsi jajanan mi ayam bakso. Mereka mengonsumsi makanan itu saat istirahat pelajaran pukul 09.00 WIB. Satu jam kemudian gejala keracunan mulai mereka rasakan. Pihak sekolah langsung menghubungi Puskesmas Banyudono I, tak lama kemudian dua dokter Puskesmas segera datang.

"Semua yang mengalami gejala keracunan, dari riwayatnya diketahui usai makan mi ayam yang dijual di depan sekolah dan disajikan dalam gelas plastik. Kami sudah mengambil sampel muntahan untuk diteliti di laboratorium. Kondisi secara umum sudah mulai membaik. Satu siswa harus dirujuk ke RSU Banyudono untuk mendapatkan penanganan lanjutan," ujar dokter Puskesmas Banyudono I, dr Tri Ratnawati.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolsek Banyudono, AKP Bambang Kadarisman, menyatakan masih melakukan penyelidikan sehingga belum bisa mengambil kesimpulan, termasuk penyebab pastinya. Pihaknya masih mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi, termasuk penjual mi bakso, sembari menunggu hasil laboratorium.

Sedangkan si penjual mi ayam bakso, Agus Purnomo, mengaku sudah lebih dari 8 tahun berjualan keliling. Dia mengaku mengolah sendiri jualannya. Selama berjualan, Agus mengaku baru kali ini tersandung masalah terkait kesehatan dagangannya. (mbr/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads