Keluarga Dini Ingin Bertemu Dengan Pelaku

Keluarga Dini Ingin Bertemu Dengan Pelaku

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 21 Agu 2008 18:21 WIB
Keluarga Dini Ingin Bertemu Dengan Pelaku
Bandung - Keluarga Dini Rike Anggraieni (28) mengaku ingin bertemu dengan Jalaludin alias Andi (20), pelaku pembunuhan sadis tersebut. Mereka ingin bertemu namun tidak tahu apa yang akan dilakukannya saat bertemu dengan pelaku.

"Saya sangat ingin bertemu dengan pelaku. Kita lihat saja nanti kalau saya ketemu dengannya. Pada intinya kita sangat terpukul," kata kakak almarhum Dini, Budi Hudaya (33) saat dihubungi detikbandung, Kamis (21/8/2008).

Walaupun mengaku sudah bisa menerima kenyataan atas meninggalnya Dini, namun keluarga almarhum Dini sampai saat ini masih terpukul.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ibu sampai saat ini masih belum stabil. Sejak kejadian hingga sekarang ibu belum kembali bekerja. Begitu pula dengan bapak," ungkap Budi.

Budi menambahkan bahwa perasaan kesal terhadap pelaku masih ada. Namun dirinya menyerahkan semuanya kepada petugas kepolisian.

"Perasaan kesal ada namun keluarga sudah pasrah menerima. Selama ini pelaku sudah dianggap bagian dari keluarga. Kita tidak menyangka kalau pelaku berbuat keji kepada Dini. Kita serahkan semuanya ke petugas. Namun kita akan pantau terus sampai proses peradilan memutuskan hukuman," kata Budi.

Dini yang berprofesi sebagai guru honorer sebuah SD negeri di Kota Bandung, ditemukan dalam keadaan tewas di kamar rumahnya di Jalan Babakan Sari, Gang H Rasid No 16, RT 08/11, Kelurahan Babakan Sari, Jumat (15/8/2008) siang.

Saat ditemukan oleh ayahnya, Enjang (58), tubuh Rieke dipenuhi luka tusuk di perut dan bagian leher. Wajahnya lebam, sementara celana yang dikenakannya melorot hingga lutut. (afz/afz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads