Pengrajin Sentra Kaos Suci Kebanjiran Order HUT RI

Pengrajin Sentra Kaos Suci Kebanjiran Order HUT RI

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 14 Agu 2008 10:15 WIB
Pengrajin Sentra Kaos Suci Kebanjiran Order HUT RI
Bandung - Tak hanya Pilkada atau pun Pemilu, peringatan HUT RI Ke-63 pun membuat pengrajin kaos di Sentra Kaos Suci Bandung kebanjiran order. Omzet pun meningkat 20 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Ketua Asosiasi Pengrajin Sentra Kaos Suci Marnawi saat dihubungi detikbandung, Kamis (14/8/2008), mengatakan 700 pengrajin yang berada di Sentra Kaos Suci kebanjiran order, sehingga keuntungan meningkat hingga 20 perssen. "Biasanya omzet kita rata-rata per bulan Rp 5 miliar, tapi bulan ini meningkat menjadi Rp 8 miliar," ujar Marnawi.

Menurutnya yang memesan kebanyaka berupa spanduk dan kaos panitia karang taruna. " Spanduk yang dipesan biasanya umbul-umbul di depan gang ukurannya 6x1 meter. Saat ini sudah ada 700 spanduk yang dipesan. Setiap meter spanduk itu dihargai Rp 15 ribu per meter," katanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara untuk pemesanan kaos, jumlanya kini sudah mencapai 5 ribu. "Tiap karang taruna satu RT atau RW memesan sekitar 20 hingga 30 kaos. Harganya sekitar Rp 25 ribu hingga Rp 40 ribu," katanya.

Meningkatkan pemesanan untuk perayaan Agutus tahun ini, kata Marnawi, karena banyaknya keterlibatan organisasi kepemudaan maupun ormas yang ikut meramaikan. "Selain tentunya tiap RT dan RW juga ikut merayakan," pungkasnya. (ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads