"Selama ini kita tidak pernah ada teror atau ancaman. Para pelaku ini sepertinya sudah mengintai. Sebab setiap hari Jumat, para karyawan pria melakukan ibadah sholat Jumat. Ada 7 orang karyawan pria di RZI," kata Asep.
Sekitar pukul 12.00 WIB, saat adzan sholat jumat berkumandang, dua orang yang tak dikenal datang dengan menggunakan satu sepeda motor ke RZI. Tanpa banyak bicara satu orang langsung masuk ke dalam kantor sambil mencaci maki.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan pria yang di luar, melemparkan batu ke arah mobil yang terparkir di sebalah kantor. Akibatnya, satu kaca di bagian penumpang sebelah kanan mobil itu pecah. Saat ini Icha masih shock dengan kejadian tersebut. Belum diketahui motif dari tindakan tersebut. (afz/ern)











































