Pemilik Arena Diduga Polisi

Arena Sabung Ayam Digrebek

Pemilik Arena Diduga Polisi

Baban Gandapurnama - detikNews
Minggu, 13 Jul 2008 00:17 WIB
Bandung - Rupanya lokasi arena sabung ayam jago yang digerebek jajaran Polresta Bandung Timur, Sabtu (12/7/2008), sudah berjalan sejak dua bulan lalu. Bahkan, lokasi tersebut diduga milik anggota Pamen Polda Jabar berpangkat AKBP.

Hal tersebut dikatakan Koordinator arena sabung ayam, Asep Iwan. "Tempat itu sudah ada sekitar tiga bulan. Cuma, kalau untuk kegiatan sabung ayam baru dua bulan. Itu pun hanya menyediakan tempat saja bagi warga luar," kilahnya saat menjalani pemeriksaan di Mapolresta Bandung Timut, Sabtu (12/7/2008).

Dikabarkan, tempat sabung ayam tersebut pemiliknya merupakan anggota Pamen Polda Jabar berpangkat AKBP berinisial TD. "Bapak (Pamen Polda Jabar, red) sudah mengontrak tempat itu baru tiga bulan. Kalau saya hanya disuruh mengurus ayam saja," ujar Asep.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Asep tidak menyangkal bila di ajang sabung ayam itu digelar adu taruhan. Setiap permainan minimal taruhannya ialah Rp 220 ribu. "Nantinya uang dibagi dua. Rp 200 ribu bagi pemenang dan Rp 20 ribu untuk biaya menyewa tempat," tuturnya.

Saat wartawan mencoba untuk konfirmasi kepada TD, ternyata ia membantah bila tempat sabung ayam itu miliknya. Dirinya mengaku, justru sang pemiliknya ialah Asep Iwan.

"Saya hanya menitipkan ayam jago kepada Asep untuk diurus. Soal tempat ini dijadikan arena judi sabung ayam, saya tidak tahu," elaknya.

Berkaitan dengan kasus ini, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Dade Achmad menyerahkan sepenuhnya pemeriksaan ke Polresta Bandung Timur bila terbukti ada anggota Pamen Polda Jabar terlibat.

"Kalau terbukti ada, kita nanti tindaklanjuti dengan pemeriksaan di Bid Propam Polda Jabar," terangnya. (bbp/lom)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads