750 Elpiji Habis dalam 2 Jam

750 Elpiji Habis dalam 2 Jam

Baban Gandapurnama - detikNews
Sabtu, 05 Apr 2008 11:02 WIB
Bandung - Kelangkaan bahan bakar di Bandung tidak hanya menghantui minyak tanah, elpiji juga sudah mulai terbatas. Tingginya permintaan elpiji tidak terelakkan. Sabtu pagi (5/4/2008) persediaan 750 tabung elpiji 12 kg untuk rumah tangga terjual habis dalam dua jam.

Demikian diungkapkan Kepala Penjualan PT Limas Raga Inti, Yono Syarief ketika ditemui di pangkalan elpiji di Jalan Emong, Sabtu (5/4/2008). "Sejak pukul 7 sampai 9 pagi, 750 tabung gas terjual habis," kata Yono.

Menurut Yono, 750 tabung tersebut merupakan persediaan yang baru datang dengan menggunakan 3 truk dengan kapasitas masing-masing truk 250 tabung. Meski permintaan terhadap elpiji sangat tinggi, diakui Yono pihaknya tetap menangani kebutuhan masyarakat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk saat ini, layanan door to door tidak ada kendala, termasuk juga untuk kebutuhan elpiji 50 kg, misalnya untuk sara publik seperti hotel dan rumah sakit," papar Yono.

Berdasarkan pantauan detikbandung, di depan pangkalan sudah ada pemberitahuan bahwa stok elpiji habis. Namun menurut Yono, tidak lama lagi stok baru akan datang.

"Normalnya dalam sehari itu bisa mencapai 8000 tabung untuk ukuran 12 kg dan 50 kg. Nanti stok akan datang lagi," jelasnya. (twi/twi)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads