Vaksin Booster di Cilegon-Serang-Pandeglang-Lebak Ditunda, Ini Penyebabnya

Vaksin Booster di Cilegon-Serang-Pandeglang-Lebak Ditunda, Ini Penyebabnya

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Rabu, 12 Jan 2022 17:42 WIB
Ilustrasi Vaksinasi
Foto: Ilustrasi (Dok. Shutterstock).
Serang -

Vaksinasi dosis ketiga atau booster untuk warga Lebak, Pandeglang, Kota Cilegon dan Kota Serang belum bisa dilakukan. Pasalnya capaian vaksinasi di wilayah tersebut masih rendah.

"Untuk lansianya masih di bawah 60 persen yaitu Lebak, Pandeglang, Cilegon dan Kota Serang," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti di Serang, Rabu (12/1/2022).

Padahal, kata Ati, syarat mendapatkan vaksin booster adalah capaian vaksinasi suatu daerah secara menyeluruh. Khususnya vaksinasi bagi lansia dan masyarakat rentan dengan immunocompromised.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan untuk lebih antisipasi penularan khususnya Omicron, kita dapat memperkuat imunitas dengan vaksin booster," tambahnya.

Hanya Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Tangerang Selatan dan Kabupaten Serang saja yang dibolehkan untuk pemberian vaksin booster. Karena capaian untuk remaja sudah di atas 70 persen dan vaksinasi ke lansia sudah di atas 60 persen.

ADVERTISEMENT

Secara umum, Ati menambahkan bahwa vaksinasi di Provinsi Banten sudah mencapai 7,4 juta untuk dosis pertama. Jumlah itu adalah 81 persen dari target pemerintah sebanyak 9,2 juta orang.

Sedangkan untuk dosis kedua sudah 5,7 juta orang atau 55 persen. Sedangkan untuk vaksin ke lansia mencapai 75,6 persen atau vaksinasi ke 486 ribu lansia.

"Namun ada 4 kabupaten kota tadi yang dosis pertamanya meski sudah mencapai 60 persen namun lansianya masih di bawah 60 persen," ujar Ati.

(bri/mso)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads