Tur Virtual: Yuk! Jajal Tempat Joging di Ciamis

Tur Virtual: Yuk! Jajal Tempat Joging di Ciamis

Dadang Hermansyah - detikNews
Sabtu, 04 Des 2021 10:22 WIB
Tempat Joging di Ciamis
Area joging di Ciamis. (Foto: Dadang Hermansyah/detikcom)
Ciamis -

Menjaga kebugaran tubuh sangat penting saat cuaca hujan saat ini. Salah satu caranya dengan rutin berolahraga. Berikut empat taman di Ciamis, Jawa Barat, yang menjadi tempat favorit warga beraktivitas joging.

Ini lokasinya:

1. Taman Lokasana

Taman ini sejatinya dibangun sebagai fasilitas umum khusus untuk sarana olahraga warga. Nama Lokasana diambil dari salah satu tokoh Kabupaten Galuh yakni Dalem Lokasana.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut informasi, Dalem Lokasana telah berjasa menumbuhkan olahraga di Kabupaten Galuh. Sehingga Ketika Bupati R Gajara Wijaya Surya (1958-1960) membangun lapang sepak bola di Jalan KH Ahmad Dahlan dengan nama Lokasana.

ADVERTISEMENT

Kini Pemkab Ciamis melakukan pembangunan dan merenovasi menjadi sebuah sarana olahraga. Beberapa fasilitas yang ada seperti jalur joging, lapang basket, lapang voli, panjat tebing, panggung terbuka, serta sejumlah sarana olahraga lainnya yang dapat dimanfaatkan.

Setiap pagi dan akhir pekan, lokasi ini ramai dikunjungi warga yang berolahraga.

2. Taman Raflesia

Taman kedua yang jadi tempat favorit warga berolahraga adalah Taman Raflesia di kawasan Alun-alun Ciamis. Lokasinya cukup luas dengan mengelilingi Tugu Bunga Raflesia.

Lokasinya berada di jantung kota, antara Jalan Jendral Sudirman dan Jalan Ir H Juanda. Selain sebagai tempat olahraga, Taman Raflesia merupakan area rekreasi murah bagi warga.

Sebelum menjadi Taman, lokasi ini dulunya adalah sebuah pasar tradisional. Taman sekaligus kawasan Alun-alun ini dibangun pada masa pemerintahan Bupati Ciamis Taufik Hidayat (1988-1993).

3. Taman Hutan Kota Cigembor

Taman Hutan Kota Cigembor berada di Kelurahan Cigembor. Letaknya tidak jauh dari Sirkuit BMX Galuh Ciamis.

Selain sebagai tempat ruang terbuka hijau. Di Taman Hutan Kota ini terdapat tempat joging yang cukup panjang. Pengunjung bisa memanfaatkannya untuk olahraga.

Olahraga di tempat ini dijamin bakal mendapat pasokan oksigen yang banyak. Mengingat di lokasi ini dikelilingi berbagai jenis pohon yang lebat. Selain jadi tempat favorit olahraga, Taman Hutan Kota Cigembor biasa digunakan untuk rekreasi murah bagi warga Ciamis dan sekitarnya.

4. Kawasan Islamic Center

Satu lagi tempat favorit warga Ciamis untuk joging adalah kawasan Islamic Center. Biasanya warga joging dengan mengelilingi gedung Islamic Center di halaman parkir atau di pinggir jalan. Namun untuk di pinggir jalan tidak direkomendasikan karena banyak kendaraan yang melintas.

Tempat yang areanya luas ini biasa ramai dikunjungi warga saat Minggu. Warga biasa joging, badminton, bermain sepatu roda, hingga ada juga berlatih panahan.

(bbn/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads