Viral Aksi Geng Motor Serang Warga di Sukabumi, Satu Orang Luka Bacok

Viral Aksi Geng Motor Serang Warga di Sukabumi, Satu Orang Luka Bacok

Ismet Slamet - detikNews
Selasa, 09 Nov 2021 16:14 WIB
Aerial View of a traffic in Hanoi, Vietnam
Ilustrasi (Foto: iStock)
Sukabumi -

Aksi geng motor serang warga di Kota Sukabumi viral di media sosial. Seorang warga alami luka parah di bagian kepala akibat dibacok geng motor tersebut.

Dalam video berdurasi 34 detik itu, tampak beberapa orang yang mengendarai empat sepeda motor menyerang warga dengan menggunakan senjata tajam.

Anggota geng motor itu pun langsung kabur begitu warga melakukan perlawanan dengan membawa batang bambu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Informasi yang dipimpin, aksi penyerangan itu terjadi di Jalan RH Didi Sukardi, tepatnya di Doa Ibu Gedong Panjang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Minggu (7/11) dini hari.

"Kejadian sekitar pukul 01.00 WIB. Awalnya ada suara berisik di luar. Ternyata geng motor menyerang warga yang tengah berada di pinggir jalan. Tapi karena seringnya terjadi keributan geng motor di sini saya takut untuk keluar," ungkap Ma (19), salah seorang warga, Selasa (9/11/2021).

ADVERTISEMENT

Menurutnya, aksi penyerangan itu mengakibatkan seorang pemuda luka parah di bagian kepala.

"Ada satu yang kena bacok di kepalanya, teman saya yang menolongnya karena katanya darahnya juga banyak, sedangkan para pengendara motor itu pada kabur mungkin takut warga keluar," terangnya.

Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Zainal Abidin, mengatakan pihaknya akan menindaklanjuti aksi geng motor yang meresahkan warga tersebut.

"Kita akan tindaklanjuti. Dalam proses penyelidikan, semoga segera terungkap," singkatnya.

(mud/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads