Viral Video Istri Karo Ops Polda Jabar Meninggal Saat Mendaki Papandayan

Viral Video Istri Karo Ops Polda Jabar Meninggal Saat Mendaki Papandayan

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 14 Okt 2021 08:52 WIB
Taman Wisata Alam Papandayan
Gunung Papandayan (Foto: Hakim Ghani/detikcom)
Bandung -

Irzha Glory Pakke Stephen, istri dari Karo Ops Polda Jabar Kombes Stephen Naipunitu, tutup usia beberapa waktu lalu. Perempuan tersebut meninggal saat sedang mendaki gunung Papandayan, Garut.

Kapolda Jawa Barat Irjen Ahmad Dofiri membenarkan soal kabar tersebut. "Betul, itu kejadian sudah dua minggu lalu," ucap Dofiri via pesan singkat, Kamis (14/10/2021).

Sementara itu, di sejumlah media sosial, beredar potongan-potongan video istri Karo Ops Polda Jabar itu sedang melakukan pendakian. Ada tiga potongan video yang beredar. Video pertama menunjukkan istri Karo Ops Polda Jabar itu sedang berlari menaiki anak tangga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Video kedua memperlihatkan kondisi istri Karo Ops Polda Jabar yang tak sadarkan diri. Sejumlah orang terlihat menolongnya.

Sementara di video ketiga, terlihat mendiang berada dalam peti. Di video ketiga juga terlihat ada Stephen Naipunitu di samping mendiang istrinya.

ADVERTISEMENT

Belajar dari Jouska: Hati-hati Godaan Investasi Uang Cepat

[Gambas:Video 20detik]



(mso/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads