Round-Up

Eksistensi NII di Garut: Anak-anak Dibaiat dan Anggap NKRI Thogut

Hakim Ghani - detikNews
Sabtu, 09 Okt 2021 09:47 WIB
Garut -

Puluhan warga Garut dikabarkan dibaiat masuk aliran radikal Negara Islam Indonesia (NII). Berbagai pihak kini sibuk melakukan penelusuran.

Munculnya kabar tersebut bermula dari pengakuan sejumlah anak di Kelurahan Sukamentri. Mereka mengaku telah dibaiat NII kepada orang tuanya.

Orang tua kemudian melaporkan hal tersebut ke petugas kelurahan yang akhirnya memfasilitasi pertemuan orang tua dan anak beberapa hari lalu. Lurah Sukamentri Suherman mengatakan dari pengakuan sang anak itu mereka mengaku mempercayai NII dan menganggap NKRI adalah thogut.

"Ajarannya ya.... Salah satunya menganggap RI ini thogut," ujar Suherman.

Suherman dan jajarannya kemudian melakukan penelusuran. Hasilnya, ada 59 orang lainnya yang terpapar paham NII.

"Anak-anak ada, orang tua ada. Kebanyakan remaja," ucap Suherman.

Pemkab Garut, melalui Kesbangpol angkat bicara. Pemkab membenarkan hal tersebut dan saat ini tengah berupaya mendalami informasinya.

"Memang kami mendapatkan laporan kaitan dengan isu yang sekarang marak di Garut ini. Ada 59 anak remaja dan juga dewasa yang direkrut kelompok tertentu. Kita masih mapping," kata Kakesbangpol Garut Wahyudijaya.




(bbn/bbn)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork