"Laporan dari P2BK BPBD Cikembar ada kejadian kebakaran kandang ayam milik PT Cigarung Farm dugaan sementara bersumber dari hubungan pendek arus listrik," kata Plt Sekretaris Kecamatan Cikembar Dading.
Satu bangunan berisi ayam berusia satu minggu ludes terbakar. Ukuran kandang ayam sendiri diketahui seluas 100 meter x 8 meter persegi.
"Di dalam kandang ayam tersebut terdapat anakan ayam yang berumur satu minggu. Tidak ada korban luka atau jiwa manusia, namun sekitar 600 ekor ayam mati terbakar," ucap Dading.
Selain dari BPBD, proses pemadaman api juga melibatkan 3 unit kendaraan pemadam dari Damkar Cibadak dua unit, Damkar (Pabrik) GSI 1 unit. Kejadian kebakaran tersebut mengakibatkan kerugian mencapai Rp 200 juta.
"Di lokasi juga ada dari kepolisian dan TNI bersama petugas melakukan proses pemadaman. Jam 07.30 WIB tadi, api berhasil dipadamkan," ucap Dading.
Saksikan juga 'Gedung McDonald's Gorontalo Terbakar, Asap Hitam Membubung':
(sya/bbn)