Kaki Mayat Wanita Terbungkus Plastik di Bogor Terikat Tali

Kaki Mayat Wanita Terbungkus Plastik di Bogor Terikat Tali

M. Sholihin - detikNews
Kamis, 25 Feb 2021 10:24 WIB
Bogor -

Mayat terbungkus plastik hitam ditemukan warga di pinggir Jalan Raya Cilebut, Tanahsareal, Kota Bogor, Kamis (25/2/2021). Saat polisi membuka plastik itu terlihat jasad wanita berkulit putih yang sepasang kakinya terikat tali warna merah jambu.

"Memang benar telah ditemukan mayat perempuan dalam plastik. Saat ini anggota sedang melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara)," kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Susatyo Purnomo Condro di lokasi kejadian, Kamis (25/2/2021).

Susatyo memastikan kondisi mayat wanita tersebut kondisinya utuh. "Semua kondisi mayat utuh, ada terikat di bagian kaki. Ini masih sementara. Nanti akan diinfokan lebih lanjut," ucap Susatyo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jasad perempuan itu dimasukkan dalam plastik besar dan disandarkan di gerbang toko bangunan. Posisi tubuhnya ditekuk sedemikian rupa sehingga muat masuk plastik hitam.

Tim identifikasi Polresta Bogor Kota turun tangan ke lokasi kejadian. Petugas melakukan identifikasi untuk menemukan petunjuk awal berkaitan mayat terbungkus plastik ini.

(bbn/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads