Sebelum Ciduk Artis TA di Bandung, Polisi Tangkap 4 Muncikari

Sebelum Ciduk Artis TA di Bandung, Polisi Tangkap 4 Muncikari

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Kamis, 17 Des 2020 20:17 WIB
Bandung -

Polda Jawa Barat mengamankan seorang artis perempuan sekaligus model majalah dewasa berinisial TA yang diduga terlibat prostitusi. Sebelum mengamankan TA, polisi menangkap empat orang muncikari.

"Jadi gini, barusan kami dari direktorat siber Polda Jabar mengamankan seorang wanita berinisial TA dari sebuah hotel di Bandung di mana ini adalah hasil dari runtutan dari empat tersangka lainnya yang sudah kami amankan sebelumnya," ujar Kasubdit V Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jabar Kompol Reonald Simanjuntak di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Kamis (17/12/2020).

Ia mengatakan dari keempat orang yang diamankan sebelumnya itu, tiga orang berstatus sebagai muncikari. Sementara satu orang disebut merupakan suami dari satu muncikari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nah dari empat orang, tiga adalah perannya sebagai muncikari," kata dia.

Menurut Reonald, penangkapan terhadap muncikari dilakukan di beberapa tempat.

ADVERTISEMENT

"Diamankan di Medan, Jakarta dan Bogor," katanya.

Sebelumnya, Polda Jawa Barat menangkap seorang artis perempuan sekaligus model majalah dewasa berinisial TA. Dia diduga terlibat kasus prostitusi.

TA ditangkap penyidik Ditreskrimsus Polda Jabar di sebuah hotel di Bandung beberapa saat yang lalu. TA pun langsung digiring petugas ke gedung Ditreskrimsus Polda Jabar.

(dir/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads