Bupati Aa Umbara Larang Wisatawan Berkunjung ke Bandung Barat Pekan Ini

Bupati Aa Umbara Larang Wisatawan Berkunjung ke Bandung Barat Pekan Ini

Whisnu Pradana - detikNews
Jumat, 04 Des 2020 13:36 WIB
Bupati Bandung Barat Aa Umbara
Bupati Bandung Barat Aa Umbara (Foto: Whisnu Pradana)
Bandung Barat -

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat bakal melaksanakan arahan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil agar wisatawan tidak dulu berkunjung ke wilayah Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat karena perubahan dua daerah itu ke zona merah.

Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna mengatakan untuk minggu ini pihaknya meminta wisatawan tidak memaksakan diri berkunjung ke Bandung Barat untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Kita setuju arahan Pak Gubernur soal wisatawan dilarang dulu ke KBB minggu ini. Arahannya kan hanya untuk minggu ini saja," ungkap Umbara saat dihubungi detikcom, Jumat (4/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kalaupun ada wisatawan yang ngotot berwisata ke Lembang, Umbara meminta agar menerapkan protokol kesehatan secara ketat terutama oleh pengelola objek wisata.

"Kalaupun ada yg datang prokes harus betul-betul ketat. Kadang-kadang orang tetap ada yang memaksakan berkunjung, jadi itu yang harus diperhatikan," bebernya.

ADVERTISEMENT

Menurut Umbara, pelarangan tersebut diharapkan bisa mengintervensi kasus COVID-19 di Bandung Barat, terutama Lembang yang jadi kecamatan penyumbang terbanyak kasus COVID-19.

"Mudah-mudahan dengan pelarangan ini bisa merubah zona KBB lagi, minimal jadi zona orange. Karena memang kebanyakan kasus ini kan berasal dari Lembang, tapi sumbernya itu perjalanan luar daerah," katanya.

Umbara mengatakan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Pemprov Jabar menjelang libur panjang akhir tahun. "Kita ikuti arahan saja dulu, mudah-mudahan ada perubahan zona jadi nanti akan ada evaluasi lagi dari gubernur. Karena sebentar lagi kan libur panjang akhir tahun," tandasnya.

Berdasarkan data PIK Kabupaten Bandung Barat, angka COVID-19 di KBB hingga hari ini mencapai 1054 kasus. Rinciannya 400 orang positif aktif, 627 orang dinyatakan sembuh, dan 27 orang meninggal dunia.

(mud/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads