Pemkot Bogor menyampaikan informasi terbaru terkait kasus Corona. Berdasarkan catatan Gugus Tugas COVID-19 Kota Bogor, kasus orang positif Corona pada 8 Mei 2020 tidak bertambah atau nihil. Untuk pasien yang sembuh menjadi 18 orang.
"Jumlah pasien terkonfirmasi positif hari ini tetap 93 orang, tidak ada penambahan. Jumlah pasien positif yang sembuh yang kemarin berjumlah 17 orang, hari ini bertambah satu orang menjadi 18 orang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno, Jum'at (8/5/2020).
Dari total 93 orang terkonfirmasi positif Corona itu, lanjut Sri, sebanyak 61 pasien masih perawatan di rumah sakit dan 14 orang meninggal. Pada kasus Orang Tanpa Gejala (OTG), menurut dia, juga tidak ada penambahan. Bahkan, dari total 208 OTG yang dipantau Pemkot Bogor, sebanyak 130 orang dinyatakan selesai dan terbebas virus Corona.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tidak ada penambahan kasus (untuk OTG) pada hari ini dan jumlah yang telah selesai hari ini bertambah sembilan orang," ujar Sri.
Peningkatan angka terjadi pada kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Jumlah total PDP yang kemarin berjumlah 215 orang, hari ini bertambah 17 orang atau menjadi 232 orang. Dari total 232 orang tersebut, sebanyak 106 orang masih perawatan, 82 orang sembuh, dan 44 orang meninggal.
"Penambahan jumlah kasus hari ini sebanyak 17 kasus, pasien yang telah selesai atau sembuh bertambah dua orang dan jumlah pasien yang meninggal bertambah empat orang," ia menjelaskan.
"Sedangkan delapan orang yang meninggal dalam status PDP, saat ini masih menunggu hasil lab swab dari Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Jakarta," kata Sri.
Untuk kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP), hari ini bertambah 13 orang menjadi 1.183 orang. Orang yang dinyatakan selesai masa pemantauan pada hari ini bertambah 14 orang, sehingga total orang yang dipantau Pemkot Bogor ini tersisa 108 orang.