Pria Bermotor Nekat Lempar Sabu dan Miras ke Lapas Banceuy

Pria Bermotor Nekat Lempar Sabu dan Miras ke Lapas Banceuy

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Jumat, 17 Apr 2020 10:45 WIB
Paket sabu yang dilempar ke Lapas Banceuy
Foto: Penampakan paket sabu dan miras yang dilepmapr pemotor ke Lapas Banceuy, Bandung (Istimewa).
Bandung - Seorang pria diamankan gegara melempar sabu ke dalam Lapas Narkotika Banceuy. Selain sabu, paket yang dilempar juga berisi minuman keras.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (16/4) sore menjelang petang. Pria tersebut menggunakan sepeda motor dan melemparkan paket barang berisi miras dan sabu ke area dalam lapas yang beralamat di Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung itu.

"Saat itu petugas pos atas satu sedang melakukan tugas pengawasan, kemudian di sektor satu itu terlihat gerak-gerik pengendara sepeda motor yang mencurigakan," ucap Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM) Jabar Abdul Aris dalam keterangannya, Jumat (17/4/2020).

Berdasarkan pemantauan, pengendara itu tiba-tiba melemparkan bungkusan ke dalam lapas. Petugas Lapas Banceuy lantas mengecek isi dari barang-barang tersebut.

"Dari pemeriksaan, ditemukan ada tiga botol miras, dua paket diduga narkotika jenis sabu seberat 7,9 gram dan satu buah ponsel," katanya.

Sementara petugas lain melakukan pengejaran terhadap pelaku. Petugas berhasil mengamankan pelaku dan langsung diserahkan ke Direktorat Reserse Narkoba Polda Jabar.

"Kita langsung berkoordinasi dengan Dit Res Narkoba Polda Jawa Barat, serta mengamankan pelaku beserta barangbukti untuk diproses lebih lanjut," ujarnya. (dir/mso)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads