Lawan Corona, Polisi-Ulama di Banjar Gelar Doa Bersama Virtual

Lawan Corona, Polisi-Ulama di Banjar Gelar Doa Bersama Virtual

Faizal Amiruddin - detikNews
Minggu, 05 Apr 2020 09:33 WIB
Polres Banjar menggelar doa bersama secara virtual
Polres Banjar menggelar doa bersama secara virtual (Foto: Dokumentasi Polres Banjar)
Banjar -

Polres Kota Banjar menggelar istigasah, Sabtu (4/4) malam. Lain dari biasanya, doa bersama yang diikuti anggota Polres dan alim ulama di Kota Banjar ini digelar dalam bentuk virtual meeting.

Doa dipanjatkan untuk memohon agar pandemi Covid-19 segera berlalu dan seluruh masyarakat diberikan keselamatan.

Doa bersama dipimpin Kasat Binmas Polres Banjar, AKP Suharno dan Bripka Teten Sutendi sebagai Ustaz dan DKM Masjid At Taubah Polres Banjar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tampak terlihat dari layar virtual Kapolres Banjar, AKBP Yulian Perdana, Wakapolres Banjar, Kompol Ade Najmulloh dan para pejabat utama Polres Banjar serta anggota Polres Banjar.

"Perintah Kapolri melalui SDM Polri kepada seluruh anggota Polri yang muslim bersama para ulama se-Indonesia untuk secara serentak di rumah masing-masing di seluruh Indonesia melaksanakan istigasah. Dan tetap memohon kepada yang kuasa agar virus Corona lenyap dan juga mendoakan para petugas di garis depan baik paramedis dan Polri serta TNI untuk diberikan kesehatan, kekuatan dan keselamatan." ujar Paur Subbag Humas Polres Banjar, Bripka Shandi Rona.

ADVERTISEMENT

Kegiatan doa bersama ini juga merupakan bentuk sosialisasi tentang pentingnya physical distancing guna mengantisipasi penyebaran virus Corona.*

(mud/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads