Pandemi Corona, RS Al Islam Bandung Hanya Tangani Screening Awal

Pandemi Corona, RS Al Islam Bandung Hanya Tangani Screening Awal

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Kamis, 19 Mar 2020 13:00 WIB
ilustrasi corona
(Foto: ilustrasi corona)
Bandung -

Rumah Sakit Al Islam belum bisa menangani pasien kasus positif Corona. Al Islam hanya bisa melakukan screening awal Corona.

"Rumah sakit rujukan kan masih Rotinsulu sama RSHS (Rumah Sakit Hasan Sadikin) ya, jadi kesiapan kita siap kalau ODP screeningnya. Kita siapkan. Begitu curiga, kira kirim ke Rotinsulu atau Hasan Sadikin," Kepala Bidang Informasi dan Pemasaran Rumah Sakit Al Islam Bandung Guntur Septapati saat dihubungi, Kamis (19/3/2020).

Guntur menyatakan langkah screening yang dilakukan di RS Al Islam meliputi pemeriksaan darah hingga rontgen. Pemeriksaan screening sendiri dilakukan bagi pasien yang datang dengan keluhan batuk, pilek dan sesak nafas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau screening saja bisa. Terutama pasien demam, batuk, pilek dan sesak. Itu memang screening dulu itu. Tapi memang bukan Covid langsung. Begitu indikasi positif (dirujuk) ke sana (RSHS dan Rotinsulu)," kata dia.

Guntur menambahkan sejauh ini RS Al Islam belum bisa menangani masyarakat yang secara inisiatif memeriksa diri terkait Corona. Sebab, kata Guntur, sarana dan prasarana yang ada belum memadai.

ADVERTISEMENT

"Kalau definitif corona tidak bisa. Tapi kalau ada pasien keluhan batuk, demam, pilek kita screening. Tapi screening sebatas pemeriksaan darah dan rontgen. Kalau mengarah ke covid kita rujuk ke Rotinsulu dan RSHS," ujarnya.

"Kita nggak punya sarananya. Kalau definitif itu kan pemerintah. Kita nggak ada belum dikasih. Kalau sekarang definitif Covid di RSHS dan Rotinsulu. Kalau screening awal kita diarahkan periksa darah kemudian rontgen kalau ada pneumonia, ada kontak kita kirim ke Rotinsulu dan RSHS," kata Guntur menambahkan.

Jokowi Ingin Tenaga Medis Corona Diberi Perlindungan dan Insentif:

[Gambas:Video 20detik]



(dir/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads