Polres Cimahi membentuk tim khusus guna mengungkap kasus pembunuhan Ai Nuryani (25) yang ditemukan tewas terbungkus karung di dalam hutan. Tim tersebut berisikan anggota dari Satreskrim Polres Cimahi dan Unit Reskrim Polsek Gunung Halu.
Sebagaimana diketahui, Ai Nuryani (25) ditemukan tewas terbungkus karung dalam sebuah hutan di Kabupaten Bandung Barat. Berdasarkan hasil olah TKP ibu muda itu merupakan korban pembunuhan.
Kasatreskrim Polres Cimahi, AKP Yohannes Redhoi Sigiro menyatakan tim gabungan dibentuk demi mengungkap kasus pembunuhan tersebut. Saat ini tim masih melakukan penyelidikan dan memburu terduga pelaku pembunuh ibu satu anak itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tim gabungan itu perintah langsung dari Kapolres Cimahi. Sejak kemarin ditemukan di hutan hingga saat ini tim gabungan langsung melakukan penyelidikan," kata Yohannes saat ditemui di Mapolsek Gunung Halu, Kamis (5/3/2020).
Berdasarkan hasil olah TKP, korban mengalami luka pada bagian kepala, pelipis, dan wajah akibat sabetan senjata tajam. Sejauh ini pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap lima orang saksi,
"Untuk sementara mayat itu diduga korban pembunuhan karena ada luka di kepala, di wajah, dan bolong pada bagian pelipis," ujarnya.
Terkait motif dugaan pembunuhan tersebut, polisi belum bisa memastikan karena masih melakukan pendalaman terkait masalah korban dengan orang lain.
"Kami sudah berkomunikasi dengan keluarga korban, namun keluarganya masih trauma dan syok atas kejadian ini. Hari ini kami akan kembali berkomunikasi dengan pihak keluarga. Jadi belum bisa melihat motif yang menjadi penyebab kematian korban," ujarnya.