Hal itu, diketahui Ono setelah melakukan masa penjajakan selama tiga bulan terakhir. "Kami ngobrol soal Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan hal lainnya, sampai akhirnya kami menemukan kesamaan persepsi," ujar Ono saat dihubungi detikcom, Sabtu (21/12/2019).
"Ternyata kakek beliau adalah pengurus PNI dan ayahnya juga pengurus PDI di Kabupaten Blitar, jadi dari sisi keluarga, Hengky punya kesejarahan dengan PDIP," ujar Hengky melanjutkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ono mengatakan, Hengky keluar dari Demokrat dan bergabung dengan PDIP atas berbagai pertimbangan yang matang. Masuknya suami dari aktris cantik Sonya Fatmala itu diduga menjadi pelengkap bagi partai besutan Megawati Soekarno Putri itu di Bandung Barat.
"Kita punya yang di legislatif, sekarang kita juga ada yang di eksekutif. Jadi bagi PDIP di Bandung Barat, adanya Hengky memberikan energi," katanya.
Hengky menyatakan mundur dari Demokrat yang dituangkan dalam sebuah surat. Surat tertanggal 16 Desember 2019 itu diajukan dia ke DPP Demokrat Jawa Barat.
"Betul, saya mengundurkan diri Demokrat, saya kirim ke DPP karena tidak mau merepotkan pak Iwan Setiawan (Ketua DPC Partai Demokrat KBB)," ujar Hengky saat dihubungi detikcom, Jumat (20/12).
Simak juga video Jadi Pelayan Masyarakat, Istri Selalu Ingatkan Hengky Kurniawan:
(bbn/bbn)