Insiden kebakaran ini terjadi pada Kamis (22/8/2019) siang, sekitar pukul 15.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
"Membakar sisa bangunan yang tidak terpakai, tapi tidak diawasi," kata Kepala Seksi Pengendali Operasi Pemadaman Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DKPB) Kota Kota Bandung Asep Rahmat di tempat kejadian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Petugas pemadam yang mendapat laporan kebakaran ini langsung meluncur ke tempat kejadian. Dua unit kendaraan pemancar dan tangki diterjunkan untuk memadamkan api.
Api bisa dipadamkan petugas selama 15 menit. Bedeng semipermanen yang ditutup seng itu hancur dilumat api.
Wawan, salah satu pekerja proyek indekos, mengaku tak mengetahui awal terjadinya kebakaran. Ia dan pekerja lainnya tengah berada di lokasi yang berbeda.
"Kebetulan saya dan pekerja di atas, pada panik, pada berusaha padamkan api. Ada air secukupnya, cuma kan apinya terlalu gede. Ini bedeng buat tidur dan tempat menyimpan baju," ucap Wawan.
Tonton Video Video Lapas Sorong Terbakar, Kemenkum HAM: Provokasi Pendemo:
(bbn/bbn)











































