Aparat gabungan saat ini tengah mencari ketiga nelayan itu. Sebanyak 15 personel dari Kantor Basarnas Bandung dan Pos SAR Basarnas Sukabumi diterjunkan ke lokasi kejadian.
Informasi yang diperoleh Basarnas, kejadian itu bermula saat ABK Perahu Sinar Lestari tengah menebar jaring di perairan Cianjur atau berjarak sekitar tiga kilometer dari bibir Pantai Lugina.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dihubungi terpisah, Kapolsek Agrabinta AKP Joni membenarkan kejadian tersebut. Saat ini personelnya sudah di lokasi dan bersama warga tengah mencari tiga nelayan yang hilang.
"Empat nelayan itu pergi dari rumah untuk melaut mencari udang. Mereka menggunakan perahu congkreng. Saat baru berangkat gelombang laut tinggi, namun mereka tetap memaksakan diri berangkat," kata Joni.
Identitas nelayan yang berada di atas perahu nahas tersebut yaitu Ikin (20), Iman (27), Sanusi (45) dan Muslih (28). "Satu korban selamat atas nama Ikin. Dia berenang sampai tepi pesisir, kemudian ditolong oleh warga bernama Amat," ujar Joni. (sya/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini