"Saya imbau masyarakat tenang saja. Jangan panik," ujar Uu di Jalan Ahmad Yani, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (27/7/2019).
Erupsi terjadi di Gunung Tangkuban Perahu pada Jumat (26/7) sore. Erupsi terjadi tiba-tiba sehingga membuat panik wisatawan yang berkunjung ke kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Tangkuban Perahu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski begitu, masyarakat diminta untuk mengikuti imbauan dan informasi yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan."Ikuti instruksi pemerintah, ikuti informasi dari pemerintah. Jangan melakukan kegiatan-kegiatan yang tidak dianjurkan," tutur Uu.
Guna mengantisipasi adanya hal-hal yang tidak diinginkan, Uu menegaskan, kawasan TWA Tangkuban Perahu untuk sementara waktu ditutup bagi wisatawan.
"Ditutup sementara karena situasi dan kondisi seperti itu adanya. Namun untuk masyarakat, kami tetap imbau untuk tenang saja," ucap Uu.
Simak Video "Awas! Waspadai Letusan Freatik Tangkuban Parahu yang Tiba-tiba"
(bbn/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini