Banjir di Bandung, Pengendara Diimbau Waspadai Sisa Lumpur

Banjir di Bandung, Pengendara Diimbau Waspadai Sisa Lumpur

Tri Ispranoto - detikNews
Selasa, 19 Mar 2019 16:35 WIB
Petugas menyedot air yang mengenangi jalan umum. (Foto: dok.Diskar PB Kota Bandung)
Bandung - Hujan deras yang mengguyur Kota Bandung sejak Selasa (19/3/2019) siang menyebabkan banjir di sejumlah titik. Pengendara diimbau untuk tetap waspada.

Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung Ferdi Ligaswara menjelaskan genangan terjadi di beberapa titik seperti Jalan Rumah Sakit, Gedebage, AH Nasution, Cisaranten, Leuwipanjang dan Cibaduyut.

"Banjir dan genangan itu cepat surut. Ketinggiannya variatif sekitar 10-60 cm," ujar Ferdi pada detikcom.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Saat ini, kata Ferdi, Diskar PB bersama dinas terkait, kewilayahan, TNI/Polri dan relawan masih membersihkan dan menyedot air sisa genangan.

"Kita imbau kepada pengendara, terutama roda dua agar berhati-hati. Karena sisa lumpur sangat licin dan bisa menyebabkan tergelincir," katanya.

Pihaknya memastikan tim akan terus bekerja untuk melakukan pembersihan dan penyedotan. "Kita terus pantau dan melakukan pembersihan secepat mungkin untuk mengurai kemacetan," ujar Ferdi.





Tonton juga video Purworejo Masih Banjir, 1.500 Warga Diungsikan:

[Gambas:Video 20detik]

(tro/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads