Kolaborasi TNI-Polri Kawal Mudik dan Libur Lebaran di Bandung

Kolaborasi TNI-Polri Kawal Mudik dan Libur Lebaran di Bandung

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Rabu, 06 Jun 2018 14:40 WIB
Kapolrestabes Bandung Kombes Hendro Pandowo (Foto: Baban Gandapurnama/detikcom)
Bandung - Aparat keamanan siap mengawal musim mudik dan libur Lebaran 2018 di Kota Bandung. Personel TNI-Polri berkolaborasi demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

"Kita sudah siapkan semua. Totalnya ada 1.600 baik dari Polri dan TNI untuk mengawal jalannya mudik dan libur Lebaran," ucap Kapolrestabes Bandung Kombes Hendro Pandowo di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Jabar, Rabu (6/6/2018).

Hendro mengatakan jumlah tersebut terbagi antara lain personel Polrestabes Bandung berjumlah 1.100, Polda Jabar 210, TNI 130 dan instansi lainnya 160 personel. Dengan jumlah kekuatan tersebut, pihaknya menjamin rasa aman dan nyaman bagi pemudik yang melintas Bandung maupun wisatawan saat libur Lebaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hendro menambahkan pihaknya sudah membagi para personel tersebut ke pos-pos pengamanan. Mereka dibagi antara di kawasan utara menuju ke tempat wisata Lembang hingga di kawasan timur perbatasan.

"Termasuk tempat wisata, ini jadi fokus pengamanan kita saat libur Lebaran nanti," ucap Hendro.

Pihaknya sudah menyiapkan mekanisme apabila terjadi kepadatan di beberapa tempat di Bandung. Personel Satlantas Polrestabes Bandung telah bersiaga di titik-titik rawan macet.

"Kita siapkan patwal saja buat mengurai kemacetan," kata Hendro. (bbn/bbn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads