Proyek Pipa PDAM di Jalur Alternatif Cirebon Ganggu Arus Lalin

Proyek Pipa PDAM di Jalur Alternatif Cirebon Ganggu Arus Lalin

Sudirman Wamad - detikNews
Kamis, 31 Mei 2018 16:24 WIB
Foto: Sudirman Wamad
Cirebon - Proyek pemasangan pipa Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) milik PDAM Kota Cirebon yang berada di jalur mudik alternatif, Jalan Pangeran Cakrabuana, Kabupaten Cirebon, menganggu arus lalulintas.

Polres Cirebon mewanti-wanti agar proyek tersebut segera dirampungkan demi kelancaran arus mudik mendatang. Kapolres Cirebon AKBP Suhermanto langsung mengecek proyek tersebut. Hermanto mengatakan adanya alat berat dan pipa ukuran besar yang tergeletak di sisi jalan menganggu arus lalulintas.

"Saya minta pas H-15 itu sudah diratakan, artinya besok harus sudah rata. Jangan sampai proyek ini menganggu pemudik," kata Hermanto di lokasi proyek pemasangan pipa SPAM, Kamis (31/5/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hermanto mengatakan jalan Pangeran Cakrbuana Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon menjadi jalur alternatif saat mudik nanti. Kendaraan pemudik yang mintas di jalur pantura Cirebon, dikatakan Hermanto, akan dialihkan menuju Jalan Pangeran Cakrabuana jika mengalami kepadatan.

"Karena proyek ini mempersempit ruas jalan makanya kita imbau untuk segera rampung. Besok harus bisa diratakan," kata Hermanto.

Di tempat yang sama, Yudi selaku pelaksana proyek SPAM PDAM Kota Cirebon menjamin galian pipa sudah rata kembali pada H-15 nanti. Ia menyebutkan proyek pemasangan pipa itu dilakukan sepanjang 7,52 kilometer di Jalan Pangeran Cakrabuana.

"H-15 memang sudah harus diratakan. Dan saat H-10 nanti proyek sudah clear, sudah beres. Nanti sudah tidak ada alat berat dan lainnya agar tak menganggu arus mudik," kata Yudi. (ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads