Seberangi Sungai, 2 Bocah Cirebon Tewas Terseret Arus

Seberangi Sungai, 2 Bocah Cirebon Tewas Terseret Arus

Sudirman Wamad - detikNews
Senin, 30 Apr 2018 20:25 WIB
Ilustrasi orang tenggelam. (Foto: Thinkstock)
Cirebon - Dua bocah lelaki, Suhendra (7) dan Ahmad Soleh (8), tewas di Sungai Jamblang Cirebon. Keduanya tenggelam akibat terseret arus air deras saat berenang menyeberangi sungai.

Insiden tersebut berlangsung Minggu (29/4) siang kemarin. KBO Polairud Polda Jawa Barat AKBP Agus Rahmawandi mengatakan jasad Soleh ditemukan Tim SAR gabungan pada proses pencarian pertama.

"Semuanya sudah ditemukan. Hari pertama (Minggu sore) pencarian, kita temukan Soleh. Hari ini (Senin), kita temukan Suhendra," kata Agus dalam keterangan yang diterima detikcom, Senin (30/4/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lokasi sungai berada di Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Kejadian maut tersebut, menurut Agus, bermula saat kedua bocah nekat menyeberang sungai dengan cara berenang.

"Keduanya itu ingin menyeberang Sungai Jamblang. Namun, sebelum sampai ke seberang sungai, keduanya terbawa arus yang memang saat itu deras," kata Agus. (bbn/bbn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads