"Korban anggota kelompok XTC, para pelaku dari Brigez," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo di Mapolres Sukabumi, Jawa Barat, Senin (30/4/2018).
Penyerangan itu terjadi pada Minggu (29/4) sekitar pukul 02.00 WIB. Anizar berjaket XTC bersama temannya, Ihsan, bermaksud mencari makanan. Tiba tiba dari arah timur (Sukaraja) datang gerombolan menggunakan sembilan unit sepeda motor. Satu motor berboncengan tiga orang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
AG dan RS tertangkap sementara TE dan FA melarikan diri dan masuk daftar pencarian orang (DPO). "Dua tersangka masih dalam pengejaran Satreskrim," kata Susatyo.
Selain dua tersangka, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya dua buah golok corbek dan satu buah motor milik pelaku. (bbn/bbn)











































