Banjir yang Merendam 870 Rumah di Sukaresik Tasikmalaya Mulai Surut

Banjir yang Merendam 870 Rumah di Sukaresik Tasikmalaya Mulai Surut

Deden Rahadian - detikNews
Sabtu, 24 Feb 2018 12:28 WIB
Foto: Deden Rahadian
Tasikmalaya - Banjir di Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya meluas. Sebanyak 870 rumah warga terendam. Namun Sabtu (24/2/2018), ketinggian air mulai menurun. Warga mulai membersihkan sisa banjir.

Ratusan warga yang rumahnya sempat terendam air mulai membersihkan lumpur dari dalam rumah. Ketiadaan alat membuat warga hanya membersihkan rumah dengan alat manual seperyi ember bekas, sapu lidi hingga parang.

Banjir yang terjadi dua hari ini menyisakan kerusakan kecil. Selain padi menghitam, sejumlah rumah warga yang terbuat dari kayu juga rusak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Banjir yang Merendam 870 Rumah di Sukaresik Tasikmalaya Mulai SurutFoto: Deden Rahadian


Salah satunya rumah panggung milik Lili Sunarli yang miring diterjang deras arus banjir. Bahkan papan grc yang menutup dapurnya jebol dihantam arus airnya. Lili berharap pemerintah segera memberikan bantuan untuk perbaikan rumah.

Menurut Korlap BPBD Kabupaten Tasikmalaya Aam Muharam total rumah yang terendam sebanyak 870 unit. "Ketinggian air mulai menurun di beberapa lokasi," katanya.

Ketinggian banjir yang menurun dimanfaatkan anak-anak untuk bermain. Mereka berenang serta bermain bola di kubangan air. Sejumlah anak memanfaatkan perahu BPBD untuk bermain dayung. (ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads