"Sesuai perintah Kapolri enggak boleh ada sweeping dari siapapun yang tidak ada kewenangan," ucap pria yang karib disapa Emil usai apel gelar pasukan di halaman Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Jumat (22/12/2017).
Baca juga: Kapolri: Tidak Boleh Ada Sweeping di Hari Natal!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau ada hal-hal misalkan masyarakat punya rasa curiga sampaikannya ke kami, jangan lakukan tindakan sendiri. Kalau merasa kurang sreg, gunakan negara sebagai instrumen untuk menyelesaikan," tuturnya.
Untuk pengamanan selama jalannya Natal, Emil mempercayakan penuh kepada personel Polri dan TNI.
"Kepolisian sudah melakukan upaya persiapan pengamanan ibadah Natal. Jadi bagi mereka yang merayakan jangan khawatir, laksanakan kegiatan dengan tenang, Insya Allah ada upaya maksimal untuk menjaga kondusifitas keamanan," ujar Emil.
Baca juga: Jamin Keamanan Natal, Polda Jabar Siap Tindak Aksi Sweeping
Untuk pengamanan Natal 2017 dan tahun baru 2018, Polrestabes Bandung mengerahkan sebanyak 2.100 personel gabungan yang terdiri dari unsur Polri, TNI dan aparat lainnya. Para personel disiapkan untuk mengamankan dari mulai pengamanan segala ancaman hingga lalu lintas.
"Jumlah personel itu untuk mengantisipasi segala ancaman baik terorisme, sabotase maupun khususnya kemacetan lalu lintas," tutur Kapolrestabes Bandung Kombes Hendro Pandowo di tempat yang sama. (bbn/bbn)











































