Tim Pengawas lebih awal memantau makanan di Pasar Gudang, Kecamatan Citamiang. Di tempat itu petugas membeli sejumlah sampel makanan yang menggunakan bahan pewarna.
"Kita bersama pengawas Dinkes melakukan pemantauan dan mengambil sampel bahan makanan di pasar tradisional dan modern. Tidak hanya yang berbahaya dan kedaluarsa kami juga mengecek apakah makanan itu halal atau tidak, hasilnya kita ketahui beberapa hari kedepan," kata Hanafie didampingi Ketua tim Pengawas pangan dokter Lulis Delawati, Rabu (14/6/2017).
Produk yang dijual pedagang diperiksa petugas Pemkot Sukabumi. Foto: Syahdan Alamsyah |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bahan pokok masih dalam kondisi aman harga-harga juga stabil, jadi belum ada rencana untuk operasi pasar. Untuk di kecamatan juga sudah ada pasar murah yang digelar, jadi hingga pekan ketiga Ramadan kondisi pangan masih aman," tutur Hanafie. (bbn/bbn)












































Produk yang dijual pedagang diperiksa petugas Pemkot Sukabumi. Foto: Syahdan Alamsyah