Belasan karangan papan bunga ini mayoritas bertuliskan dukungan terhadap Polri dalam menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). "Ini sebuah dukungan dari masyarakat kepada Polda Jabar untuk terus mendukung NKRI," ujar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Kamis (4/5/2017).
Baca juga: Demam Karangan Bunga Menjalar ke Mapolda Jabar
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Polda Jabar tetap akan memproses baik itu perorangan maupun kelompok yang memang merongrong NKRI ini," ujar Yusri.
Dia menambahkan, adanya dukungan masyarakat, pihak kepolisian akan secara profesional memproses pelanggaran-pelanggaran tersebut. "Secara positifnya, kita betul-betul dalam memproses dan bertindak secara profesional terhadap apapun dan siapapun yang merongrong NKRI," kata Yusri.
Foto: Dony Indra Ramadhan |












































Foto: Dony Indra Ramadhan