Sang jenderal polisi bintang dua ini sudah mengetahui Ismi ramai diperbincangkan netizen. Ya, perempuan muda berparas cantik ini ternyata menjabat sekretaris pribadi (sekpri) Anton.
"Ismi itu salah satu anak buah saya," kata Anton di Mapolda Jabar, Jalan Sukarno Hatta, Kota Bandung, Selasa (28/2/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Anton, Ismi dan sejumlah polwan lainnya ikut bergabung sebagai Tim Medsos Polda Jabar. "Dia punya kemampuan di bidang medsos, bisa menulis, fotografi," ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Anton memperkenalkan sejumlah polwan Tim Medsos Polda Jabar. Ismi turut hadir.
"Ini Tim Medsos. Bukan hanya satu, jadi kebetulan yang ikut saat itu (ke lokasi penyergapan teroris) Ismi," kata Anton.
Lantaran foto Ismi terlanjur viral di dunia maya, Anton berharap Ismi dapat menjadi salah satu ikon polri yang bisa membawa citra baik di mata publik. "Saya sampaikan, harus rendah hati, santun," ujar Anton. (bbn/ern)











































