Menurutnya prajurit TNI wajib memiliki kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat, terutama menjaga NKRI. Melalui tema 'Bersama Rakyat TNI Kuat, Hebat, Profesional, Siap Mewujudkan Indonesia yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian' para prajurit diharapkan bisa lebih menjaga hubungan erat dengan masyarakat.
"Makna yang terkandung dalam tema tersebut adalah TNI tumbuh dan berkembang, serta berjuang bersama rakyat. Inilah esensi ciri kesejatian TNI yang tidak boleh pudar di tengah-tengah arus globalisasi," tutur Agus saat ditemui di lapangan upacara Makodam III Siliwangi, Kota Bandung, Rabu (5/10/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada peringatan ke-71 hari TNI tahun 2016, menurut Agus memang tidak dilaksanakan secara terpusat. Upacara dilaksanakan tingkat daerah secara sederhana. Alasannya kesederhanaan lebih bisa membangun rasa peduli terhadap sesama disetiap anggota TNI.
"Semoga dalam kegiatan kali ini tidak mengurangi makna dan kemeriahan peringatan," kata dia.
Agus mengingatkan, setiap prajurut dituntut mengedepankan tugas dan kepentingan masyarakat di atas kepentingan pribadi. Tindakan negatif sekecil apapun akan mengganggu bahkan merusak nama baik TNI.
"Sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional," tuturnya.
Agus berharap pada tahun ini prajurit TNI dan masyarakat bisa lebih memiliki erat. Profesional kerja menjadi tuntutan utama. Pihaknya tidak ingin nama baik TNI tercemar oleh perilaku oknum anggota yang melakukan tindakan pelanggaran hukum.
"Intinya prajurit harus senantiasa profesional. Kita ingin terus memberikan sumbangsih kepada bangsa dan negara baik melalui Operasi Militer Perang (OMP) ataupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP)," lanjutnya.
Selain itu menyoroti kesejahteraan para prajurit TNI mendapatkan perhatian dari pemerintah. Pada bulan Oktober 2015 pemerintah sendiri telah mengabulkan kenaikan tunjangan kinerja atau remunerasi.
"Ini sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan para prajurit dan keluarganya. Selain itu juga telah diwujudkan dalam pembangunan rumah susun maupun perumahan non dinas melalui program kredit kepemilikan rumah sederhana dan sehat," terangnya.
Turut Hadir Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Bambang Waskito. Seluruh lapisan TNI dari satuan AD, AU dan AL hadir.
Selamat ulang tahun dan Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia ke-71. (ern/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini