Detikcom mengkonfirmasi ke Kepala Dinas Pemakaman dan Pertamanan Kota Bandung, Arif Prasetya melalui ponselnya. Arif mengakui pihaknya memang sengaja menebang pohon-pohon tersebut.
"Iya itu permohonan dari Polrestabes dan Dinas Perhubungan Kota Bandung untuk memperlancar lalin sekitar jembatan pasupati dan gasibu," ujar Arif, Sabtu (10/9/2016).
![]() |
Arif menyebut ada sekitar 11 pohon yang ditebang. Rata-rata usia pohon tersebut 6 hingga 8 tahun. Jenis pohonnya yakni mahoni, angsana dan philisium.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Arif, bekas pohon tersebut nantinya akan diratakan atau dibongkar dan diaspal. "Teknis pengerjaanya lebih lengkap bisa ke DBMP, Dishub dan Polrestabes," kata Arif.
Pantauan detikcom, pohon yang ditebang itu berada di sebelah kiri jalan jika dari arah Pasteur menuju Surapati. Kawasan yang biasanya rindang kini jadi gersang. Jalur tersebut memang kerap macet. Terutama saat akhir pekan, penumpukan kendaraan dari arah Pasteur membuat jalan menjadi macet. (avi/dra)












































