Hal itu dikatakan Ketua Yayasan Margasatwa Tamansari Dadang Danu Mihardja ditemui di Kebun Binatang Bandung, Jalan Tamansari, Kamis (19/5/2016).
"Penurunan pengunjung hanya terjadi pada Minggu kemarin. Jumlahnya kemarin hanya 1.800 orang, sementara biasanya kalau Minggu itu 3.500 hingga 4 ribu," katanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Biasanya memang kalau weekday itu sekitar 1.000 orang. Senin kemarin 1.200 orang," ujar Dadang.
Harga tiket masuk Kebun Binatang saat ini Rp 20 ribu. Saat ditanya apakah tiket akan dinaikkan dengan adanya tuntutan perbaikan sarana dan prasarana kandang hewan, Dadang menyatakan kenaikan hanya akan dilakukan saat libur lebaran nanti.
"Itu biasa kita lakukan karena mnsubsidi jumlah pengunjung yang saat puasa menurun drastis. Jadi ya naiknya karena nanti pas lebaran," tandasnya.
Pengelola Kebun Binatang Bandung diberi waktu tiga bulan untuk memperbaiki sarana dan prasarana kandang hewan yang tidak layak. Hal itu untuk menunjang kesehatan hewan itu sendiri. (ern/dhn)