Hal itu diungkapkan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil saat mengemukakan hasil rapat tertutupnya dengan Lembaga Kerjasama Tripartit pagi tadi.
Β
"Saya cuma bilang kepengurusan upah minimum, wali kota jangan jadi wasit lagi. Sudah saja mereka urus sendiri, deal sendiri. Karena masyarakat yang baik itu adalah masyarakat yang menyelesaikan masalah sendiri," ujar Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Gedung Merdeka, Selasa (15/4/2015).
Menurut pria yang akrab disapa Emil itu, sudah ada lembaga Tripartit yang terdiri dari perwakilan pemeritah, buruh dan pengusaha. Sehingga kesepakatan nilai upah minimum kota bisa dibahas di dalam forum tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas inovasi untuk kesejahteraan buruh yakni delivery sembako dan penyediaan bus antar jemput.
"Mudah-mudahan dua inovasi itu jadi hadiah (untuk buruh). Bahwa dalam pelemahan ekonomi di Bandung ada inovasi supaya tidak terlalu parah," tandasnya.
(avi/ern)











































