Pengeroyok Mumuh Kabur Pakai Tiga Motor dan Satu Mobil

Pengeroyok Mumuh Kabur Pakai Tiga Motor dan Satu Mobil

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 13 Agu 2015 15:40 WIB
Pengeroyok Mumuh Kabur Pakai Tiga Motor dan Satu Mobil
Foto: Baban Gandapurnama
Bandung - Polisi menyelisik kasus pengeroyokan yang merenggut nyawa Muhammad Kurnia alias Mumuh (44), di depan tempat panti pijat The Premium Spa, Jalan Pungkur, Kota Bandung. Usai mengeroyok, para pelaku berjumlah lebih lima orang itu kabur memakai kendaraan roda dua dan empat.

"Pelaku menggunakan tiga motor dan satu mobil," ucap Kapolsek Regol Kompol Fauzan Sahrir di Mapolsek Regol, Kamis (13/8/2015).

Informasi tersebut diperoleh polisi dari keterangan beberapa saksi. Kini polisi terus melacak identitas dan ciri-ciri kendaraan pelaku.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mumuh terkapar bersimbah darah di tengah jalan atau tepatnya depan tempat panti pijat The Premium Spa, Jalan Pungkur, Kota Bandung, Rabu malam (12/8), sekitar pukul 22.30 WIB. Duda satu anak tersebut dikeroyok sekelompok orang misterius. Korban luka bagian wajah dan luka sayatan di leher sebelah kiri.

Polisi bergerak mengumpulkan alat bukti agar membuat terang perkara tersebut. Salah satu caranya memeriksa kamera CCTV yang berada di dekat lokasi kejadian.

"Motif kasus ini bisa diketahui kalau pelakunya nanti sudah ditangkap," kata Fauzan.

Menurut informasi yang diperoleh Rendy Prawiraatmadja (48), kakak ipar Mumuh, para pelaku tergolong sadis. "Korban diseret dan dipukuli pelaku. Lalu dihantam batu. Sadis itu. Kata saksi, pelaku berjumlah delapan orang," ucap Rendy di RS Sartika Asih Bandung.

Dia menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus tersebut kepada aparat berwajib. "Saya mengenal korban sebagai sosok yang baik. Orangnya enjoy dan fair," tutur Rendy.

(bbn/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads