Pria Uzur Tewas Terjebak Kobaran Api

Pria Uzur Tewas Terjebak Kobaran Api

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 25 Jun 2015 07:47 WIB
Bandung - Nahas bagi Pranajaya. Pria uzur berusia 75 tahun itu tewas mengenaskan setelah terjebak kobaran api. Dia yang terbaring lemah dalam kamarnya tak bisa menyelamatkan diri lantaran stroke.

Kejadian bermula saat kebakaran melanda rumah permanen milik Pranajaya di Jalan Kampus V, RT 9 RW 8, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (25/6/2015), sekitar pukul 00.25 WIB. Rumah tersebut dihuni korban dan keluarganya.

Sewaktu insiden maut tersebut, Pranajaya seorang diri dalam kamar di lantai dua. Melihat jilatan api, keluarga panik sehingga tidak sempat menolongnya. "Bagian terbakar hanya kamar berukuran 3,5 x 6 meter. Di lantai dua kamar tersebut korban terjebak tidak bisa keluar karena sakit stroke," kata Kabid Pemadam Dinas Pencegahan dan Penanggulangan (DKKP) Kota Bandung Yosep Heryansyah via pesan singkat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebanyak empat unit mobil pancar dan satu unit mobil penyelamat yang dipimpin Komandan Peleton II DKKP Kota Bandung Asep Mulyono meluncur ke lokasi kejadian. Asep menjelaskan pihaknya mengalami kesulitan karena akses jalan sempit.

Beruntung api tak membesar berkat kesigapan warga setempat berjibaku memadamkan. Petugas bergegas memadamkan sisa bara dan pendinginan serta evakuasi korban. "Petugas penyelamat menemukan korban dengan kondisi mengenaskan," kata Asep.

Polsek Kiaracondong masih menyelidiki penyebab kebakaran. Sejumlah saksi sudah didengar keterangannya berkaitan kejadian tersebut.

 
(bbn/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads