Ini Tempat Sampah Baru di Bandung, Bertahan Berapa Lama?

Ini Tempat Sampah Baru di Bandung, Bertahan Berapa Lama?

- detikNews
Senin, 25 Agu 2014 12:04 WIB
Ini Tempat Sampah Baru di Bandung, Bertahan Berapa Lama?
Bandung -

Setelah tempat sampah model besi dan kantong plastik ramah lingkungan dirusak. Pemkot Bandung kembali meluncurkan tempat sampah baru. Seperti apa?

Tempat sampah tersebut berbentuk kotak terbuat dari fiber. Bagian atasnya membentuk seperti kepala hewan. Satu set tempat sampah, terdiri dari tempat sampah anorganik dan tempat sampah organik. Yang organik berwarna hijau, sementara untuk yang anorganik berwarna putih.

"Iya tempat sampah itu untuk menyempurnakan yang lama karena dirusak plastiknya. Ada yang laporan ke saya, plastiknya sengaja dicabut untuk jadi kantong belanja," ujar Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Novotel Bandung, Jalan Cihampelas, Senin (25/8/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk itu, Pemkot Bandung mengganti tempat sampah dengan desain konvensional. Diharapkan tidak mudah dirusak oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

"Jadi kita kembali lagi dengan sistem konvensional. Cuma desainnya dilucu-lucu sedikit," jelasnya.

Ia berharap saat ulang tahun Bandung nanti, tempat sampah tersebut sudah bisa terpasang di seluruh titik di Kota Bandung.

'Minimal 1.000 tempat sampah terpasang di Bandung. Harapannya saat ulang tahun Bandung sudah terpasang," kata Emil.

Tempat sampah model fiber ini juga sempat dipakai pada saat jaman Dada Rosada, namun juga dirusak. Akhirnya saat Emil baru menjabat, dia meluncurkan tempat sampah dari plastik yang diklaimnya murah meriah. Tetapi itu pun tidak berhasil. Masih ada warga yang tak bertanggungjawab merusaknya. Bagaimana dengan tempat sampah saat ini? Berapa lama bertahan? Mudah-mudahan warga kini mulai sadar dan bisa menjaganya.

(avi/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads