Waspada! Ini Beragam Modus Kejahatan yang Intai Pemudik di Terminal

Mudik 2014

Waspada! Ini Beragam Modus Kejahatan yang Intai Pemudik di Terminal

- detikNews
Jumat, 25 Jul 2014 14:12 WIB
Waspada! Ini Beragam Modus Kejahatan yang Intai Pemudik di Terminal
Bandung - Pemudik yang menggunakan bus diharapkan waspada saat di terminal. Lengah dan tidak hati-hati, pelaku bisa sekejap menguras barang berharga. Peringatan tersebut berlaku juga bagi penumpang di Terminal Leuwipanjang Bandung.

"Modus pencurian dengan menawarkan air minum berisi obat bius perlu diwaspadai seluruh penumpang," ucap Kepala Terminal Leuwipanjang Erick Sudjana saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (25/7/2014).

Selain itu, aksi pencopetan berpura-pura sebagai penumpang pun patut menjadi perhatian. Erick meminta calon penumpang dapat menjaga diri sewaktu berada di area terminal dan dalam bus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jangan menggunakan perhiasan yang terpasang mencolok di tubuh. Karena hal itu mengundang perhatian pelaku. Bawalah barang bawaan seperlunya," tutur Erick.

Dia mengingatkan penumpang tidak mudah percaya dengan orang yang baru dikenal menawarkan makan dan minuman. Sebaiknya, kata Erick, penumpang menolak segara tawaran yang justru malah berbuntut musibah.

"Bahaya kalau minum berisi obat bius. Orang bisa pingsan. Kalu terjadi begitu, pelaku leluasa mempreteli barang-barang penumpang," tutur Erick.

Sejak H-7 hingga H-3 atau Jumat ini, Erick memastikan tidak ada pemudik menjadi korban kriminal di Terminal Leuwipanjang. Guna mengantisipasi aksi pelaku kejahatan, sejumlah aparat polisi berseragam disebar di seputaran terminal tersebut.

(bbn/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads