"Insya Allah bisa sehari. Sekarang sudah 8 dari 26 kabupaten kota yang sudah selesai," ujar Yayat saat ditemui disela-sela Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Peroleh Suara Pilpres Tingkat Jabar di Kantor KPU Jabar.
Delapan kabupaten kota yang telah selesai melakukan rekapitulasi yaitu Kota Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Cianjur, Kota Bogor, Kota Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah rekapitulasi selesai, agenda dilanjutkan dengan tanggapan untuk penyampaian keberatan. Kemudian hasil rekapitulasi akan disahkan.
Rekapitulasi digelar di KPU Jabar dengan pengamanan yang cukup ketat. Hanya mereka yang menggunakan id yang dikeluarkan KPU yang bisa masuk. Sebelum masuk pun ada 2 pos pengamanan yang harus dilewati untuk pemeriksaan barang bawaan.
Kapolda Jabar Irjen Pol M Iriawan sebelumnya menyebutkan bahwa personil yang dikerahkan untuk pengamanan rekapitulasi hari ini, yaitu sebanyak 340 polisi.
"Sejauh ini di Jabar aman terkendali," tutur Iriawan.
(tya/ern)











































