Terminal Leuwipanjang akan Direnovasi Lebih Modern

Terminal Leuwipanjang akan Direnovasi Lebih Modern

- detikNews
Senin, 02 Jun 2014 11:11 WIB
Bandung - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mewacanakan renovasi terminal Leuwipanjang. Nantinya terminal tersebut akan jadi terminal terpadu yang terkoneksi dengan monorel. Hal tersebut terlontar saat ditanya mengenai kondisi terminal Leuwipanjang yang kumuh.

"Untuk terminal Leuwipanjang, akan kita renovasi dan ubah menjadi kawasan campuran," ujar Emil, sapaan akrab Ridwan kepada detikcom, Senin (2/5/2014).

Menurutnya, saat ini sudah tidak musim lagi terminal yang terbuka ke udara. Seharusnya terminal fungsinya sebagai bangunan campuran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nanti ada terminal, komersial, hotel, apartemen. Seperti Trans Studio Mal, di bawahnya bisa dipakai terminal," ucapnya.

Lebih lanjut Emil mengatakan, saat ini pihaknya masih menggambar rencana desain untuk Leuwipanjang. Ia berjanji akan memberitahu ke publik jika sudah selesai.

"Sekarang lagi digambar, nanti kalau sudah jadi kita share," tandasnya.

(avi/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads