Bus Harum BSI Habis Terbakar di Malangbong

Bus Harum BSI Habis Terbakar di Malangbong

- detikNews
Selasa, 07 Agu 2012 16:29 WIB
Bandung - Bus Harum BSI Jurusan Palembang-Tasik bermuatan penuh habis terbakar di Jalan Raya Malangbong, Kampung Kubang, Desa Nanjung Jaya Kecamatan Kertamanah, Garut, Selasa (7/8/2012). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kebakaran itu juga melahap kabel listrik yang melintang, sehingga membuat aliran listrik mati.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Bus bernomor polisi B 7308 VV tiba-tiba menepi di pinggir jalan. Asap pekat keluar dari depan mobil. Sekitar 50 an penumpang pun keluar dari bus.

"Tiba-tiba muncul api dan lalu membesar. Kebetulan bus tadi parkir di bawah tiang lisrik, jadi apinya melalap kabel listrik," ujar Entang (56), warga sekitar kepada wartawan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikbandung, bus habis hangus terbakar dari depan hingga belakang. Diduga kebakaran dipicu korsleting AC. Akibat peristiwa ini, jalan menuju arah Malangbong dan sebaliknya sempat macet.

(ern/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads