"Ya, sering tertukar sebut nama. Malah saya pernah bingung, mana Wanda dan Wandi," jelas Deden Amun Suryana (25) saat dihubungi detikbandung via ponsel, Jumat (16/3/2012).
Deden beralasan, selama ini tumbuh kembang kedua anaknya yang kembar siam dempet perut itu memang tak terpantau setiap hari. Sejak awal kali menatap dunia, Wanda Wandi harus mendapat perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. Sudah 1,5 tahun keduanya berada di RSHS.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rasa kangen menatap kecerian Wanda-Wandi kerap hinggap di benak dia dan istrinya. Pertemuan dalam mimpi sudah cukup mengobati rasa kanegen sebagai orang tua.
"Paling saya hanya satu bulan sekali untuk menemui Wanda Wandi. Enggak kerasa sudah pada gede. Sudah bisa bilang papah, mamah. Wajahnya mirip," cetusnya.
Bisa membedakan Wanda-Wandi? "Eeeuuu, kalau Wanda yang badanya besar. Wandi badannya kecil," ungkapnya dengan nada ragu.
(bbn/ern)











































