Maling Gondol Brankas SD Laboratorium UPI Cibiru

Maling Gondol Brankas SD Laboratorium UPI Cibiru

- detikNews
Rabu, 28 Sep 2011 10:18 WIB
Bandung - Maling menggondol brankas milik Sekolah Dasar (SD) Laboratorium UPI di Jalan Raya Cibiru KM 15, Rabu (28/9/2011). Polisi belum mengetahui jumlah uang yang berada di dalam brankas tersebut.

"Ya kejadiannya subuh. Betul brankas yang diambil. Saat ini anggota masih di lapangan," ujar Kapolsek Cileunyi Kompol Adang S saat dihubungi detikbandung via ponsel.

Adang mengaku pihak sekolah belum melaporkan atau membuat BAP ke pihak kepolisian. Ia memastikan di brankas itu tersimpan uang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Brankas itu pastilah ada uangnya. Jumlahnya masih menunggu konfirmasi pihak sekolah. Satpam sekolah sedang dimintai keterangan," terang Adang.

(bbn/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads